Rabu, 15 Maret 2017

GUCI LOGAM UKIRAN NAGA







Jenis : GUCI LOGAM

Nama : GUCI LOGAM UKIRAN NAGA

Era : abad ke  -

Bahan Material : KUNINGAN

Dimensi :
Tinggi Total : 180 mm

Diameter : -


Deskripsi : 
Guci  ini merupakan alat pelengkap ritual keagamaan yang menjadi kultur budaya Talaga mulai  era Batara Gunung Bitung hingga Pertengahan era Nyi Ratu Simbarkancana. Sebelum masuknya Agama Islam Ke  Talaga. guci ini berfungsi sebagai tempat penyimpanan minyak wangi pelengkap kebutuhan ritual.

Pada bagian tengah guci ini di tahtakan relief  berbentuk naga khas China dan pada bagian bawahnya terdapat plakat bertuisan huruf China.

Berdasarkan motif artistiknya yang  bergaya cina, bisa disimpulkan bahwa guci ini berada di Talaga sebagai  cendra mata dari Raja, Biksu atau Para Tamu Negara Tibet (Tiongkok)  yang berkunjung ke Negri Talaga Untuk mempelajari ajaran “dang Upaka Sarwatiwada” satu ajaran Ke-Budha-an yang di sebarkan oleh Batara Gunung Bitung, Raja pendiri Talaga.

Data:
Benda ini di foto pada : 28 April 2015
Fotografer : H Asep Deni H.A
Lokasi Pemotretan : Bhumi Ageung komplek Museum Talagamanggung
No Inv :-
Koleksi : Museum Talagamanggung
Origin :Talaga  -  Indonesia

Rujukan :
Team Peneliti Sejarah Budaya Talaga


Informasi tentang Sejarah & Budaya Talaga - Majalengka
Klik di :
Penulis : Asep AsDHA Singhawinata



“BENDA PENINGGALAN SEJARAH DAN KEBUDAYAAN , BUKAN WARISAN DARI NENEK MOYANG KITA, TAPI MERUPAKAN TITIPAN DARI ANAK CUCU UNTUK KITA JAGA KELESTARIANNYA, SATU SAAT MERAKA AKAN MENANYAKAN HAK MEREKA UNTUK IKUT MELESTARIKAN DAN MEMPELAJARI PERADABAN SEJARAH BUDAYA LUHUR DARI  NENEK MOYANGNYA”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar